Samsung Galaxy On6 Release

Samsung kembali mengungkap smartphone terbarunya untuk kalangan entry level. Samsung Galaxy On6 smartphone yang belum lama ini diumumkan oleh sebuah retail online diindia
melihat dari spesifikasinya  smartphone dari seri On terbaru tersebut mempunyai spesifikasi yang bisa dibilang mirip dengan Samsung galaxy J6 2018 yang sudah lebih dahulu meluncur kepasaran indonesia.  
Samsung Galaxy On6 sama-sama dibekali dengan layar panel Super AMOLED khas samsung berukuran 5.6 inci dengan resolusi 1480 x 720 piksel. layar fullview dengan rasio 18.5:9 seperti smartphone2 masa kini. 

sedangkan untuk urusan performa, samsung galaxy on6 memakai prosesor Exynos 7870 dengan RAM 4GB dan memori internal 64 GB yang bisa diperluas dengan tambahan kartu microSD hingga 256GB. dengan spesifikasi yang sama seperti Samsung Galaxy J6 2018, lalu bagaimana untuk urusan kamera dan ketahanan baterai
untuk dibagian kamera, samsung galaxy on6 dilengkapi dengan kamera belakang 13 MP dan kamera depan beresolusi 8 MP. dengan baterai berkapasitas 3000 mAh juga ikut dibawa smartphone ini. ternyata untuk sektor kamera dan baterai pun masih sama seperti Samsung Galaxy J6 2018
untuk sistem operasi samsung galaxy on6 memakai android 8.0 oreo dengan samsung experience untuk menambah kenyamanan penggunanya. dan fitur-fitur lainnya seperti finggerpint scanner, face unlock, support dual-SIM, jack audio 3.5 mm, dan radio FM sudah tercakup di dalamnya.
dengan spesifikasi tersebut Samsung Galaxy On6 dan Samsung Galaxy J6 2018 memang sangatlah mirip. akan tetapi untuk permasalahan desain Samsung Galaxy On6 dan Samsung Galaxy J6 2018 memiliki banyak perbedaan yang mencolok. 
untuk harga, Samsung Galaxy On6 sendiri dijual dengan harga 15.490 INR di India atau sekitar (Rp3,2 jutaan).
patut ditunggu apakah Samsung Galaxy On6 akan meluncur ke pasaran Smartphone indonesia.

0 Response to "Samsung Galaxy On6 Release"

Post a Comment

komentarnya doooooong